Pada tanggal 1 Mei 2010, SPPT TEL (Serikat Pekerja PT. Tanjungenim Lestari Pulp And Paper) dan SPKT (Serikat Pekerja Karyawan Truba Jaya Engineering) mengikuti peringatan Hari Buruh Sedunia di bundaran air mancur Palembang. Pada peringatan ini bergabung komunitas buruh, wartawan, mahasiswa dan LSM, antara lain FSP2KI, Walhi, LBH, Forum Pewarta Sumsel, Mahasiswa, Kelompok Pedagang Dan Rakyat Miskin.
Peserta aksi secara bergantian melakukan orasi. SPPT TEL membawakan dua kali orasi yang disampaikan oleh Ketua SPPT TEL, Ashal dan satu puisi yang disampaikan oleh Sekretaris SPPT TEL, Heriyanto. Orasi dan puisi ini bertemakan perjuangan buruh dan kritik sosial kepada pengusaha dan pemerintah.
Ini adalah untuk pertama kalinya SPPT TEL melakukan aksi langsung ditengah-tengah masyarakat dengan demikian memberikan pengalaman untuk melakukan aksi sebagai salah satu cara yang sah dan wajar untuk memperjuangkan hak-hak anggotanya serta sebagai bentuk ikut bertanggung jawab terhadap perjuangan buruh di Sumatera Selatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar